Kepolisian Resor (Polres) Gianyar menjadi tuan rumah dalam kegiatan Klarifikasi, Riviu, dan Monitoring Pengendalian Mutu Pengawasan Intern di lingkungan Kepolisian Negara Republik Indonesia Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini digelar di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Catur Prasetya Polres Gianyar dan dipimpin oleh Sekretaris Tim Pengendalian Mutu Itwasum Polri, Kombes Pol. Grace Krisna D. Rahakbau, S.I.K., M.Si.


Acara ini dihadiri oleh para pejabat utama dari lima Polres wilayah Bali Timur, yakni Polres Gianyar, Karangasem, Klungkung, Bangli, dan Buleleng. Selain itu, turut hadir pula para Kepala Seksi Keuangan (Kasi Keu), Kepala Urusan Administrasi dan Ketatausahaan (Kaurmintu), Kepala Seksi Umum (Kasium), serta perwakilan dari Inspektorat Pengawasan Daerah (Irwasda) Polda Bali.


Kapolres Gianyar, AKBP Umar, S.I.K., M.H., dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang kepada Tim Itwasum Polri dan menyampaikan laporan situasi terkini terkait pelaksanaan pengamanan di wilayahnya.


“Kami mengucapkan selamat datang kepada Tim Itwasum Polri di Polres Gianyar. Kami juga kedatangan rekan-rekan dari empat Polres lainnya sesuai dengan surat telegram dari Kapolda Bali,” ujarnya.


Kapolres Gianyar juga menjelaskan bahwa wilayah hukumnya tengah padat aktivitas masyarakat, terutama sejak Maret 2025.


“Berbagai pengamanan telah kami lakukan, mulai dari Hari Raya Idulfitri yang beririsan dengan Hari Raya Nyepi, pengamanan pertandingan Liga 1, konser musik, peringatan Hari Ulang Tahun Kota Gianyar, hingga rangkaian Hari Raya Galungan dan Kuningan,” jelasnya.



Terkait pelaksanaan pengawasan dan audit internal, Kapolres menegaskan bahwa kegiatan tersebut tetap berjalan sesuai perintah satuan atas.


“Audit kinerja dan pengawasan operasi tetap kami jalankan sesuai dengan instruksi dari Polda Bali dan Itwasum Polri. Hingga April ini, realisasi anggaran Polres Gianyar telah mencapai 28,21 persen,” paparnya.


Dalam arahannya, Kombes Pol. Grace Krisna D. Rahakbau menegaskan pentingnya pelaksanaan audit sebagai bagian dari proses klarifikasi dan pemahaman atas pengelolaan anggaran serta pelaksanaan tugas pengawasan internal secara efektif dan akuntabel.


Acara pembukaan berlangsung hingga pukul 11.00 Wita dan dilanjutkan dengan sesi paparan serta audit kinerja oleh Tim Itwasum Polri kepada seluruh peserta yang hadir.

Berita ini telah diperbaharui pada Rabu, 23 April 2025 06:59 WITA