Dalam upaya memperkuat pelayanan prima kepada masyarakat, Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Gianyar, Kompol Putu Diah Kurniawandari, S.H., S.I.K., M.H., memberikan pengarahan langsung kepada personel jaga dan piket fungsi di halaman Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Gianyar, Senin pagi 14 April 2025.
Didampingi oleh Kepala Seksi Propam Iptu Anak Agung Hendrawan dan Padal Kasubagdalpers Iptu Ida Bagus Agung Wiratama, kegiatan ini menjadi bentuk pengawasan dan pembinaan langsung terhadap kedisiplinan anggota di lapangan.
Dalam arahannya, Kompol Putu Diah menekankan pentingnya sikap profesional, humanis, dan penuh tanggung jawab dalam menjalankan tugas, terutama bagi personel yang bertugas di garda terdepan pelayanan.
Rekomendasi Berita

Umat Hindu dan Kristen di Desa Taro Tunjukkan Toleransi Beragama Lewat Tradisi Ngelawang
Sabtu, 26 April 2025 pukul 12.01 WITA

BNNK Gianyar Ingatkan Bahaya Narkoba, Orang Tua Diminta Awasi Anak
Sabtu, 26 April 2025 pukul 11.53 WITA

Gangguan Sistem RSUD Sanjiwani Gianyar, Antrean Pasien Mengular Hingga Dua Jam
Sabtu, 26 April 2025 pukul 11.48 WITA

Personel Samapta Polsek Gianyar Bantu Mobil Mogok di Astina Timur
Sabtu, 26 April 2025 pukul 11.39 WITA
“Tugas jaga dan piket bukan hanya rutinitas, melainkan cerminan kesiapan kita dalam memberikan rasa aman dan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Saya tekankan kepada seluruh personel agar tampil rapi, bersikap ramah, dan bekerja dengan hati,” ujarnya tegas.
Selain soal kedisiplinan dan sikap humanis, ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan markas dan menghindari pelanggaran sekecil apa pun. Menurutnya, sinergi antaranggota dalam menciptakan suasana kerja yang nyaman dan tertib adalah kunci keberhasilan pelayanan.
Arahan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh personel Polres Gianyar untuk terus meningkatkan integritas dan kualitas kinerja, sejalan dengan semangat Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.